Jagad.id – Dengan semakin berkembangnya jaman, alat digital juga ikut mengalami perkembangan pesat. Dari desain terlihat semakin baik diiringi dengan interface yang juga semakin mumpuni. Ini disebabkan karena interface terus disesuaikan dengan alat yang dipakai sehingga desain interface juga tidak dilakukan secara sembarangan. Berikut ini akan kami beri penjelasan tentang pengertian dari interface dan beberapa hal lain yang berhubungan dengan interface.
Pengertian Interface
Interface atau antarmuka adalah baris terdepan di sebuah alat digital. Ini disebabkan interface adalah sebuah layanan atau mekanisme yang sudah diberikan untuk setiap pemakai alat digital. Umumnya, layanan berbentuk komunikasi antar pengguna atau user terhadap sistem operasi pada alat digital dimana antarmuka akan memberikan layanan yang sesuai dengan kebutuhan.
Antarmuka atau interface akan memberikan layanan dan cara untuk memecahkan masalah hingga selesai. Dengan memakai interface, maka sistem operasi bisa bersentuhan langsung dengan para pemakai atau penggunanya tanpa perlu repot. Fungsi dari interface adalah untuk menambah pengetahuan baru pada ES yakni basis pengetahuan dari sistem pakar.
Ketika software atau hardware baru saja ditambahkan ke alat digital, maka interface yang akan pertama kalinya memberikan informasi. Ini juga berhubungan dengan sistem interface yaitu input serta output yang sama sama memberi efek manipulasi.
Interface umumnya didesain dengan bagus namun tetap memiliki sifat compact seperti pada alat digital smartphone. Di interface umumnya juga akan diberikan penjelasan mengenai sistem serta bagaimana cara memakai sistemnya sebab syarat utama dari desain interface adalah tentang kemudahan.
Contoh Interface
Salah satu contoh paling sederhana dari interface adalah pada smartphone. Halaman utama biasanya berisi menu yang menjadi user interfce. Selain pada smartphone, ada beberapa contoh interface lainnya, seperti:
1. Command Line Interface
Command line memakai siste text terminal untuk perintah dari pengguna. Umumnya pengguna bisa mengetik beberapa baris tertentu berisi perintah yang berfungsi untuk menjalankan program serta perintah di sistem operasi. CLI atau Command Line Interface ini merupakan antarmuka yang sangat banyak dipakai pada alat digital dan biasanya memakai kode yang berbeda antara yang satu dengan yang lain.
2. Graphical User Interface
Interface ini lebih sederhana dibandingkan dengan command line interface dengan menggunakan gambar sebagai petunjuk. Umumnya, beberapa gambar tersebut dipilih untuk bentuk perintah dari pengguna untuk sistem operasi. Ketika memilih gambar umumnya memakai pointer seperti mouse atau ditekan langsung seperti touch screen dan konsepnya disingkat menjadi WIMP.
3. Interface Tulisan
Seperti namanya, interface ini menggunakan perintah berupa tulisan. Umumnya, interface tulisan dipakai untuk alat yang punya fungsi serta sederhana. Tulisan ini nantinya akan mempermudah pengguna untuk membuat pilihan yang ada di sistem operasi. Namun, seringkali interface ini juga dipakai di alat komunikasi yang lebih sulit dan rumit.
4. Bentuk Pemilihan Menu
Ini adalah contoh interfae yang mudah ditemukan. Biasanya, pengguna bisa memilih menu yang dikehendaki untuk menjalankan proses. Sistem input output interface juga dapat dilihat pada proses ini seperti contohnya install dan uninstall di sebuah aplikasi.
5. Tempat Interaksi Langsung
Contoh dari interface lainnya adalah interaksi langsung atau real time. Contohnya ketika seseorang memilih menu memutar lagu, maka ini akan dijadikan perintah sistem operasi. Sistem operasi kemudian akan memutar lagu untuk menyelsaikan perintah.
6. Perintah Suara
Perintah suara menjadi interface yang paling terkenal dan juga sederhana. Umumnya, seseorang akan menyebutkan sesuatu yang ingin dilakukan dan sistem operasi akan mendengar serta menangkap suara tersebut sebagai perintah. Sistem operasi kemudian akan mengerjakan sesuatu sesuai dengan keinginan pengguna.
7. Pengisian Form
Contoh dari interface selanjutnya adalah pengisian form atau formulir seperti formulir dalam blog atau website. Selain itu, formulir juga bisa disediakan sistem operasi yang nantinya bisa diisi pengguna.
8. Speech Recognition
Hampir mirip dengan perintah suara, namun dalam interface speech recognition ini lebih kepada mengkonversi suara menjadi tulisan. Dengan masing masing sifat dari suara manusia yang unik, maka membuat sistem operasi bisa merekamnya. Rekaman tersebut kemudian akan dipakai sistem operasi sebagai tanda pengenal.
9. Tangible UI
Interface yang satu ini memakai piranti serta protokol yang bisa dikatakan lebih rumit. Tangible User Interface merupakan lingkungan fisik yang berinteraksi dengan informasi digital. Umumnya, penggunaan akan memakai representatif berbentuk fisik dan nantinya akan disatukan dengan informasi digital.
10. Computer Vision
Computer vision umumnya dipakai pada bentuk interface robot. Interface nantinya akan menjalankan perintah atas dasar sebuah gambar yang sudah diberikan. Beberapa gambar ini kemudian akan disusun sesuai urutan yang dikehendaki serta dikumpulkan ke dalam bentuk video. Video tersebut nantinya akan dipakai sistem operasi sebagai sebuah perintah.
11. Speech Syntheses
Interface ini adalah gelombang suara dari alat seperti alat musik. Dari proses tersebut, sistem komputer akan menangkap sinyal yang sudah diberikan sebagai sebuah perintah untuk melakukan sesuatu atau menyelesaikan masalah tertentu.