Listrik Rumah Sering Jeglek ? Ketahui Penyebab Dan Cara Mengatasinya

Siapa sih di era sekarang yang dapat hidup tanpa listrik ? Mungkin hanya sedikit orang yang mampu. Mungkin hanya orang-orang di pedalaman hutan yang bisa hidup tanpa listrik. Listrik saat ini sudah menjadi hal yang pokok hadir berdampingan dengan kita, manusia.

Saking pentingnya energy listrik, saat ada pemadaman listrik, meski hanya beberapa jam bahkan menit saja, kita sudah menggerutu, mengeluh dan ngata-ngatain PLN.

“Ada-ada aja nih PLN, nggak tahu waktu kalo matiin listrik”

Padahal bukan pemadaman PLN yang tidak tahu waktu, tapi memang kitalah yang selalu lupa dan menghabiskan setiap waktu dengan sumber daya Listrik.

Saat ini kita sangat ketergantungan terhadap energy listrik, sedikit-dikit gunain listrik, mau masak nasi pake rice cooker, mau minum kopi pake dispenser, mau ngambil air pake pompa air, mau cuci pakaian pake mesin cuci, mau nonton liga champion gunakan TV yang pada akhirnya penggunaan listrik menjadi berlebihan.

Dan, jika anda Tanya “apa  penyebab jeglek listrik di rumah” ya salah satu penyebab paling banyak adalah penggunaan listrik berlebihan, melebihi kapasitas listrik di rumah anda.

Agar lebih jelas, pada kali ini saya akan share beberapa penyebab dan bagaimana cara mengatasi bilamana listrik di rumah kamu sering jeglek.

Mari kita mulai

Beberapa Penyebab Listrik Rumah jeglek

1. Penggunaan Listrik berlebihan

Penyebab pertama ini merupakan penyebab paling sering terjadi di rumah. Perlu anda ketahui jika hal ini terjadi di rumah anda, berarti instalasi di rumah anda dalam keadaan baik. Tidak ada kerusakan sama sekali.

Kenapa demikian ?

Sebab memang adanya fenomena jeglek listrik di rumah adalah untuk membatasi penggunaan listrik di rumah ente. Alat yang membuat listrik di rumah jegleg disebut MCB, sebuah pengaman yang terpasang di KWH meter.

Nah, MCB masing-masing rumah itu memiliki batasan penggunaan listrik berbeda-beda. Ada yang 450 watt, 900, 1200 watt dan seterusnya.

Jadi, jika MCB di rumah loe memiliki batasan 450 watt, maka jika penggunan listrik di rumah melebihi 450 watt, maka MCB akan jeglek.

Oleh sebab itu, kurangi pengunaan listrik di rumah bisa mengatasi listrik rumah sering jeglek.

Tapi bang, biasanya penggunaan alat-alat listrik dirumah segitu-gitu aja dari dulu, tapi kenapa sekarang jadi sering jeglek?

Mungkin saja :

2. Adanya Peralatan Listrik rusak atau koslet

Peralatan Listrik yang rusak bisa menyebabkan listrik di rumah anda jeglek. Hal ini dikarenakan Peralatan listrik yang rusak akan meningkatkan konsumsi daya listrik lebih dari pada standarnya, sehingga MCB di KWH meter anda bekerja menjalankan perannya, yaitu memutuskan arus listrik untuk menghentikan beban lebih.

Solusinya, coba cek satu persatu perangkat elekronik yang ada di rumah anda, cara memeriksanya bisa seperti ini :

Adanya Peralatan Listrik rusak atau koslet

Colokan satu persatu perangkat elekronik anda dan lihat perangkat mana yang membuat listrik di rumah anda jeglek. Pasti ketemukan peralatan apa yang menjadi penyebab. Apakah itu Rice cooker, Kulkas atau Pompa air.

Ketiga peralatan listrik ini merupakan yang paling banyak konsumsi dayanya dirumah, jika di tambah dengan adanya gangguan, tentu konsumsi daya akan jauh lebih besar lagi dan menyebabkan listrik rumah jeglek.

Jika seluruh perangkat listrik sudah di copot, namun listrik rumah masih saja jeglek, mungkin saja penyebabnya adalah :

3. Adanya gangguan Instalasi listrik rumah

Selain membatasi beban lebih pada penggunaan listrik di rumah, MCB berfungsi juga untuk menjadi pengaman hubung singkat atau korsleting listrik. Korsleting listrik sendiri adalah fenomena dimana kabel fasa dan netral terhubung secara langsung.

Biasanya, fenomena hubung singkat ini dialami oleh  stop kontak atau fitting lampu, sebab kedua alat listrik ini merupakan bagian yang secara langsung menyambung ke peralatan listrik.

Stop kontak untuk menghubungkan peralatan listrik seperti pompa air TV dan Charger. Sementara Fitting untuk dihubungkan ke lampu.

Untuk masalah ini, tidak sembarang orang mampu memperbaikinya. Diperlukan seorang teknisi ahli di bidang instalasi listrik rumah untuk bisa tahu letak terjadinya korsleting listrik.

Akan tetapi sedikit petunjuk yang sudah saya berikan ini, bisa menjadi gambaran jika umumnya penyebab gangguan korsleting ini dari stop kontak dan fiiting lampu.

4. MCBnya memang sudah rusak

Terakhir, jika kita sudah mencabung seluruh perangkat listrik yang terhubung, kemudian instalasi listrik di rumah sudah aman, namun kenapa MCB dirumah masih jeglek ?

Mungkin penyebabnya adalah MCB itu sendiri yang sudah rusak. Untuk solusi terakhir ini tidak ada jalan lain selain memanggil PLN yang memiliki otoritas untuk itu.

Demikian ulasan ini singkat ini saya buat. Semoga bisa membantu masalah anda. Salam teknisi. Kelistrikanku.com