Dalam biologi, imago adalah tahap terakhir metamorfosis yang dilalui oleh spesies serangga, Sedangkan proses pertumbuhan dan perkembangannya dalam metamorfosis disebut dengan tahap imajinal (tahap di mana serangga mencapai kedewasaan). Anggota ordo Ephemeroptera (seperti: lalat dan capung) tidak memiliki tahap kepompong, tetapi mereka secara singkat melewati tahap bersayap ekstra yang disebut dengan subimago. Serangga pada tahap ini memiliki sayap fungsional (sudah berfungsi), namun mereka yang berada pada tahapan ini belum matang secara seksual.
Salah satu contoh lain hewan serangga yang mengalami tahapan imago adalah Kupu kupu, yang mana setelah selesai fase Pupa atau Kepompong maka akan berkembang menjadi Imago atau Kupu Dewasa yang siap untuk terbang. Lebih jelasnya setelah memasuki tahap imago kemudian daur hidup berlanjut ke tahap dewasa yang mana hewan akan mengalami masa kawin yang akan menghasilkan generasi yang baru dimana siklus tersebut akan dimulai dari awal lagi.