Manfaat Air Putih Hangat Untuk Kesehatan Tubuh – Tubuh manusia terdiri lebih dar 90% air. Demi mencukupi kebutuhan air yang dalam tubuh dibutuhkan tujuh hingga delapan gelas air mineral per hari. Tidak hanya air mineral biasa, para peneliti mengungkapkan minum air putih hangat dapat bermanfaat bagi tubuh. Air hangat yang dimaksud adalah air hangat yang tidak membakar lidah, artinya tidak terlalu panas.
Masyarakat Tiongkok dan India kuno telah lama meninum air putih hangat yang dianalisir menghindari berbagai macam penyakit dikarenakan kepercayaan mereka bahwa air hangat merupakan pengatur tubuh alami. terutama fungsinya yang dapat menyegarkan tubuh dari dalam.
Manfaat air hangat untuk kesehatan tubuh
1. Membantu meringankan masalah sinus
Penyakit sinus atau sinusitis merupakan inflamasi atau peradangan pada dinding usus dimana penderitannya seringkali mengalami hidung tersumbat dan mengeluarkan cairan kuning kehijauan. Meminum air putih hangat dapat mencegah terbentuknya lendir serta uap nya dapat melonggarkan hidung yang tersumbat. Untuk sinus, air putih yang dibutuhkan sedikit lebih panas dari air hangat.
2. Menenangkan sistem saraf pusat
Air merupakan komponen utama bagi tubuh untuk beraktifitas, terutama pada bagian saraf yang digunakan untuk mengaktifkan reseptor dan energi kinetik. Selain dapat membuat rileks, air hangat ini mampu menengkan saraf sehingga tidak tegang saat melakukan kontrol aktivitas di otak manusia.
3. Memperlancar saluran pencernaan
Air putih hangat terbukti mampu menghilangkan racun-racun di tubuh karena organ pencernaan mampu terhidrasi lebih baik saat air hangat masuk melewati perut dan usus. Meminum air hangat secara rutin dapat memperlancar, mengaktifkan dan menenangkan saluran pencernaan.
4. Menurunkan berat badan
Air hangat yang dicampur dengan perasan lemon terbukti mampu membantu menurunkan berat badan. Meminum campuran ini sebaiknya dilakukan pada pagi hari setelah bangun tidur dan tunggu 15 menit untuk sarapan agar air hangat dengan perasan lemon ini dapat bekerja. Air hangat yang dicampur lemon dapat memecah lemak yang menumpuk di dalam paha, lengan dan perut.
5. Membantu meredakkan konstipasi
Konstipasi atau sembelit merupakan keadaan susah buang air besar. Konstipasi ini muncul karena pola makan yang buruk serta kekurangan serat dan air pada tubuh. Dengan meminum segelas air hangat dapat membantu usus berkontraksi dan mengeluarkan kotoran dari dalam tubuh.
6. Mencegah timbulnya kram saat menstruasi
Rasa nyeri pada bagian perut sering terjadi bagi sebagian besar wanita yang sedang menstruasi. Rasa nyeri ini dapat juga menimbulkan kram sehingga menganggu jalannya aktifitas sehari-hari. Air hangat dapat membuat otot menjadi rileks. Minum air hangat secara teratur dapat mengurangi rasa nyeri perut dan mencegah kram bagi para wanita yang sering mengalaminya.
7. Mengatasi rasa gatal di tenggorokan
Siapa pun pasti pernah mengalami sakit atau serak pada tenggorokan. Meminum air putih hangat dapat membantu menetralisir virus batuk yang ada di tenggorokan sehingga dapat meredakkan rasa gatal di tenggorokan.
8. Sebagai detox alami dalam tubuh
Usus merupakan organ yang banyak dijumpai racun karena fungsinya sebagai saluran yang dilalui oleh makanan yang telah dicerna. Makanan yang mengandung kolesterol tinggi, pengawet dan pewarna merupakan makanan yang tidak bisa dicerna tubuh sehingga dapat menempel di usus. Detox merupakan penghilang racun dalam tubuh dan air hangat merupakan salah satu detox alami.
9. Melancar peredaran darah
Air merupakan komponen utama dalam hampir sebagian besar proses regulasi tubuh termasuk dalam sistem peredaran darah. Fungsi air putih hangat di sini dapat dapat melebarkan pembuluh darah sehingga aliran darah ke seluruh tubuh menjadi lancer.
10. Mengusir rasa kantuk
Tidur yang kurang berkualitas akibat kelelahan hingga insomnia dapat menyebabkan rasa kantuk berlebihan pada pagi hari sehingga dapat menurunkan semangat. Meminum air putih hangat hingga tubuh berkeringat dapat membantu menghilangkan rasa kantuk sehingga tubuh menjadi segar.
11. Membantu menghilangkan rasa stress
Selain berfungsi secara fisik, air hangat juga dapat membantu psikis seseorang. Efek air putih hangat yang dapat membuat rileks mampu menenangkan pikiran dengan meminumnya di pagi hari.
12. Meredakkan sakit gigi
Air putih hangat dapat juga berfungsi sebagai antibiotik yang karenanya dapat membantu meredakkan sakit gigi. Selain di minum secara rutin sebagai pengobatan, air hangat juga dipakai untuk berkumur agar proses penyembuhan lebih cepat.
13. Menghilangkan rasa mual
Rasa mual ini lebih ditujukan untuk para ibu hamil yang sering merasa ingin muntah apabila sedang menggosok gigi. Berkumur menggunakan air putih hangat yang dicampur dengan teh mint sebelum menyikat gigi dapat menghilangkan rasa mual. Setelah selesai, gunakan kembali air putih hangat untuk membilas.
14. Menghilangkan bau mulut
Selain mengurangi rasa sakit gigi, air hangat juga dapat menghilangkan bau mulut akibat plak sisa makanan yang menempel pada gigi. Minum air hangat secara rutin dapat mengurangi kadar plak yang melekat sehingga mengurangi intensitas bau mulut.
Air bersih terkadang sangat susah didapatkan dan terkadang juga harus dibeli untuk menggunakannya, padahal umumnya air adalah sumber daya alam yang gratis untuk bisa didapatkan. Ada cara yang sangat efektif untuk bisa mendapatkan air yaitu dengan cara memanfaatkan air hujan. Sudah diketahui terkadang air hujan memiliki kualitas air yang kurang bagus dan tidak layak digunakan, tetapi dengan bantuan filter air anda bisa membuat kualitas air hujan menjadi lebih baik dan dapat digunakan untuk kebutuhan sehari hari.
Artikelnya sangat bermanfaat, 🙂 jangan lupa mampir ke gubuk saya www*darsitek*com