Jagad.id – Tutorial Riset Keyword dengan Mudah dan Cepat – Mencari keyword dalam dunia blog adalah hal wajib dan itu adalah upaya agar blog kamu bisa menjadi page one dengan pencarian yang besar. Keyword yang memiliki jumlah pencarian besar, CPC tinggi dan kompetisi rendah banyak menjadi pilihan untuk para blogger pemula yang sedang mengembangkan blognya. Tapi, jika blog kamu memiliki DA dan PA diatas 3, maka boleh saja kamu mencari keyword dengan kompetisi tinggi yang biasanya pencariannya juga tinggi dan Cost Per Clicknya tinggi.
Teknik Mencari Keyword
Di Internet, banyak cara untuk mencari kata kunci pencarian tertarget. Mulai dari situs Google KeyPlanner, Ubursuggest dan Keywordtools.io. Namun dalam praktek meriset keywordnya sangat sedikit lebih ribet ketimbang dengan cara yang akan bagikan. Berikut adalah cara untuk meriset keyword dengan menggunakan plugin keywords everywhere.
1. Install Plugin Everywhere
Plugin ini untuk browser Firefox maupun Chrome. Jika kamu menggunakan firefox maka bukalah browsernya. Kemudian klik garis tiga di pojok kanan atas. Pilih ad-ons dan searcd di kolom dengan mengetikkan “Keywords Everywhere” setelah muncul hasilnya silakan install.
Jika tidak muncul pluginnya kita coba cara lain yaitu dengan masuk ke situs https://keywordseverywhere.com/. Setelah itu klik tombol install, ada dua pilihan yaitu untuk chrome dan firefox sesuaikan saja dengan browser yang kamu pakai. Setelah selesai di install, icon keywords everywhere akan muncul di status bar sebelah pojok kanan atas.
2. Riset kata kunci dengan Plugin Keywords Everywhere
Caranya cukup mudah, kamu hanya perlu mengetikkan keyword target di google.com. Dengan begitu secara otomatis keywords everywhere akan menampilkan data informasi berupa volume pencarian, CPC dan kompetisi. Semua itu adalah informasi penting dalam menentukan keyword target.
Apakah informasi yang ditampilkan tepat dengan yang sebenarnya ? Tentu saja, karena keywords everywhere mengambil data melalui data di Google KeyPlanner dan Ubursuggest. Saya pun sudah mengeceknya dan data yang ditampilkan pun sama, jadi kamu tidak perlu khawatir akan ketepatan informasi mengenai keyword target.
Kelebihan :
- Bisa secara langsung melihat informasi volume, CPC dan competition
- Secara langsung bisa mengecek situs saingan yang berada di page one.