Di dalam suatu kegiatan ekonomi, pastinya ada juga yang disebut dengan pelaku ekonomi. Apakah yang dimaksud dengan pelaku ekonomi? Sebenarnya pelaku ekonomi adalah subjek baik perorangan ataupun kelompok yang melakukan berbagai kegiatan ekonomi (produksi, konsumsi dan distribusi). Dan pelaku kegiatan ekonomi ini terbagi ada 4 kelompok. Masing-masing kelompok memiliki peranan yang sangat penting. Untuk lebih jelasnya, mari kita simak pengertian dan juga peran dari 4 kelompok tersebut (rumah tangga konsumen, rumah tangga produsen, rumah tangga pemerintah dan masyarakat luar negeri).
A. Rumah Tangga Konsumen
Merupakan masyarakat (baik individu atau kelompok) yang melakukan suatu kegiatan berupa konsumsi barang ataupun jasa yang dihasilkan oleh produsen dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari. Jadi bisa dikatakan bahwa keberlangsungan rumah tangga produksi sangatlah bergantung dari daya beli rumah tangga konsumen.
Peran Rumah Tangga Konsumen
Dalam kegiatan ekonomi, rumah tangga konsumen memiliki 2 peran yang sangat penting, yaitu:
- Peran yang pertama yaitu sebagai pemasok untuk faktor produksi ke perusahaan untuk selanjutnya diolah kegiatan produksi.
- Peran yang selanjutnya yaitu sebagai yang menggunakan barang atau jasa yang dihasilkan dari perusahaan, dengan tujuan untuk memenuhi berbagai kebutuhan hidupnya.
B. Rumah Tangga Produsen
Merupakan suatu usaha yang dikembangkan oleh individu ataupun kelompok dengan tujuan untuk menghasilkan berbagai macam barang ataupun jasa yang memang dibutuhkan oleh masyarakat. Atau dapat juga dikatakan bahwa rumah tangga produsen adalah organisasi ekonomi yang dibangun dengan tujuan untuk memproduksi berbagai barang dan juga jasa agar dapat memenuhi kebutuhan masyarakat.
Agar proses produksi dapat berjalan dengan lancar, maka terdapat beberapa faktor yang mempengaruhinya seperti sumber daya alam (SDA), sumber daya manusia (SDM), modal dan enterpreneurship.
Peran Rumah Tangga Produsen
Rumah tangga produsen memiliki beberapa peranan penting, yaitu :
- Menjual hasil produksinya kepada konsumen, masyarakat luar negeri dan juga pemerintah.
- Membayar biaya kompensasi (balas jasa) terhadap faktor-faktor produksi seperti gaji karyawan, sewa, bunga, laba dan juga keuntungan.
- Memproduksi barang ataupun jasa.
- Wajib membayar pajak ke pemerintah.
- Sebagai penggerak roda ekonomi beserta agen pembangunan.
C. Rumah Tangga Pemerintah
Dalam sebuah perekonomian, pemerintah memang memiliki peran yang sangat penting. Hal tersebut terjadi karena pemerintah memiliki tugas untuk mengatur dan juga mengendalikan perekonomian di suatu negara sehingga masyarakatnya dapat mencapai kemakmuran.
Peran Rumah Tangga Pemerintah
Tugas-tugas pemerintah memang sangatlah penting, mari kita simak 3 peran utama pemerintah di bawah ini.
1. Pemerintah Sebagai Konsumen
Untuk menjalankan fungsinya, pastinya pemerintah juga memerlukan berbagai barang atau jasa dari produsen, karena itulah pemerintah juga berperan sebagai konsumen. Sebagai contoh, jika pemerintah ingin meningkatkan pertahanan negaranya pasti harus membeli berbagai peralatan perang yang bisa didapatkan dari produsen peralatan tempur.
2. Pemerintah Sebagai Produsen
Tidak hanya sebagai konsumen, pemerintah juga berperan sebagai produsen karena menyediakan berbagai layanan atau memproduksi barang yang berguna untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Contohnya BPJS Ketenagakerjaan yang dapat digunakan oleh masyarakat untuk memenuhi kebutuhannya di bidang ketenagakerjaan.
3. Sebagai Pengatur Kebijakan Ekonomi
Agar ekonomi masyarakat lebih sejahtera, maka pemerintah memiliki peran untuk mengatur kebijakan ekonomi. Contohnya pemerintah peraturan mengenai ekonomi kreatif yang tertuang di UU No 24 Tahun 2019.
D. Masyarakat Luar Negeri
Masyarakat luar negeri adalah masyarakat yang tinggalnya di luar wilayah suatu negara. Bukan hanya berperan dalam ekonomi di negaranya sendiri tetapi masyarakat luar negeri juga memiliki peran dalam kegiatan ekonomi di dalam negeri.
Peran Masyarakat Luar Negeri
1. Sebagai Konsumen
Dalam negeri menghasilkan berbagai produk sehingga masyarakat luar negeri bisa membelinya, maka dari itu masayarakat luar negeri berperan sebagai konsumen. Dengan ekspor produk maka keuntungan yang di dapatkan oleh perusahaan juga akan meningkat.
2. Sebagai Produsen
Bukan hanya sebagai konsumen, masyarakat luar negeri juga berperan sebagai produsen. Ini terjadi karena tidak semua barang bisa diproduksi di dalam negeri, karena ada keterbatasan sumber daya alam (SDA) dan juga sumber daya manusia (SDM), jadi beberapa barang yang tidak bisa di produksi di dalam negeri harus di impor dari luar negeri.
3. Sebagai Investor
Masyarakat luar negeri juga bertindak sebagai investor untuk menanamkan modalnya di dalam negeri.
4. Sebagai Ahli
Tidak semua orang dalam negeri ahli dalam berbagai bidang. Maka dari itu sangat dibutuhkan tenaga kerja luar negeri untuk menjadi tenaga ahli di dalam negeri.
Demikian pengertian dan juga penjelasan mengenai peran dari empat pelaku kegiatan ekonomi yang memang sangat penting untuk suatu negara dan pastinya masyarakat.