Jagad.id – Keutamaan Sholat Subuh – Melaksanakan sholat 5 waktu adalah salah satu kewajiban seorang muslim. Seperti kita ketahui, bahwa sejak kecil kita diajarkan untuk melaksanakan sembahyang lima waktu. Terlebih jika memang kita terlahir dari keluarga beragama.
Memang jika kita pelajari dari ilmu kedokteran banyak keistimewaan yang akan kita dapatkan apabila melaksanakan sholat. Seperti menyehatkan tulang, menguatkan daya ingat dan lain-lainnya.
Tetapi, terdapat keutamaan yang lebih penting yang akan kita dapatkan diluar dari ilmu kedokteran. Kali ini penulis akan menjelaskan manfaat dan kelebihan yang akan didapatkan untuk anda yang melaksanakan sholat. Khusus edisi subuh.
Keutamaan Sholat Subuh
Waktu shubuh adalah salah salah satu waktu dari beberapa waktu yang Allah Ta’ala perintahkan kepada umat islam untuk mengerjakan shalat.
Allah Ta’ala berfirman:
أَقِمِ الصَّلَاةَ لِدُلُوكِ الشَّمْسِ إِلَى غَسَقِ اللَّيْلِ وَقُرْآَنَ الْفَجْرِ إِنَّ قُرْآَنَ الْفَجْرِ كَانَ مَشْهُودًا
“Dirikanlah shalat dari sesudah matahari tergelincir sampai gelap malam dan (dirikanlah pula shalat) Shubuh. Sesungguhnya shalat Shubuh tu disaksikan (oleh malaikat).”(Qs. Al-Isra’: 78)
Saat shubuh menjelang, banyak kaum muslimin yang lalai untuk mengerjakan shalat. Karena memang mereka lebih memilih melanjutkan tidur ketimbang melaksanakan sholat subuhnya. Padahal kalau kita lihat, pahala yang akan didapatkan saat melakukan shalat shubuh berjama’ah akan lebih banyak ketimbang dengan sholat sendiri.
Keuntungan Melaksanakan Sholat Subuh!
Ada beberapa keuntungan yang akan kita dapatkan selepas melaksanakan sholat subuh. Berikut dibawah ini, penulis sudah merangkumnya khusus untuk anda.
- Akan Selalu Dilindungi Allah Subhanahu Wata’ala.
Setiap orang yang melaksanakan sholat subuh maka dirinya berada dalam janji Allah. Janji Allah Azzawajalla adalah akan memberikan jaminan perlindungan baginya.
Dengan begitu, siapapun yang berada dalam janji Allah maka orang itu akan dijaga oleh orang-orang yang dzalim, orang yang akan mencelakain dirinya akan diazab oleh Allahu Ta’ala.
Karena Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda:
مَن صلَّى الصبح، فهو في ذمة الله، فلا يَطلُبَنَّكم الله من ذمَّته بشيء؛ فإن من يطلُبهُ من ذمته بشيء يدركه، ثم يَكُبه على وجهه في نار جهنم
“Barang siapa yang melaksanakan shalat Subuh maka dia berada dalam jaminan Allah. Maka jangan sampai Allah menuntut kalian sesuatu apa pun pada jaminan-Nya. Karena barangsiapa yang Dia tuntut pada jaminan-Nya, pasti Dia akan mendapatkannya. Kemudian dia akan ditelungkupkan pada wajahnya di dalam Neraka.” (HR. Muslim, dari Jundubibn Abdillah al-Bajali Radhiallahu ‘anhu)
- Allah Jauhkan Darinya Siksa Api Neraka.
Berita gembira itu adalah dikala kita menjadi salah satu orang yang akan masuk surga. Hal itu akan akan didapatkan dengan melaksanakan sholat subuh secara sempurna atau berjamaah.
عن عُمارة بن رويبة رضي الله عنه قال: سمعت رسول الله صلى الله عليه وسلم يقول: (لن يلج النارَ أحدٌ صلى قبل طلوع الشمس وقبل غروبها) رواه مسلم
Dari Umarah Radhiallahu ‘anhu berkata, “Aku mendengar Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda, ‘Tidak akan masuk Neraka seorang yang shalat sebelum terbitnya matahari (Subuh) dan terbenamnya matahari (Ashar). (HR. Muslim)
- Melihat Allah Ta’ala Pada Hari Kiamat.
Sebagai ganjaran terbesar yang akan didapatkan oleh para muslimin yang telah melaksanakan sholat subuh. Allah akan memperlihatkannya kepada umat-umatnya.
Sesuai dengan hadist riwayat Bukhari-Muslim. Bahwasannya sahabat pernah duduk bersama dengan Rasullah. Yang mana Rasullah melihat bulan dilangit, lalu Rasullah bersabda.
“ Sesungguhnya kalian akan melihat kepada Rabb kalian sebagaimana kalian melihat kepada bulan ini. Bila kalian mampu untuk tidak meninggalkan shalat sebelum terbitnya matahari dan sebelum terbenamnya” (HR. Bukhari-Muslim)
Semoga ulasan Keutamaan Sholat Subuh ini dapat memotivasi anda menjadi insan yang lebih baik. Terima kasih!