Khasiat Madu Bagi Madu Kecantikan Kulit, Wajah Dan Rambut – Pengertian Madu : Madu adalah cairan yang didapatkan dari sarang lebah yang memiliki rasa manis dan mengandung gula. Selain rasanya yang sangat manis, madu juga mengandung antioksidan kuat yang dapat menghilangkan beberapa efek yang tidak baik bagi kesehatan tubuh yang terdapat pada gula. Madu bukan hanya bermanfaat untuk kesehatan tapi juga untuk segala jenis kecantikan pada wajah dan rambut. Banyak cara membuat olahan yang dibuat dari madu untuk melakukan perawatan kecantikan, bahkan banyak sekali produk kecantikan yang dibuat menggunakan bahan dasar madu. Tetapi, madu yang bagus adalah madu yang alami dan belum tercampur dengan zat kimia apapun.
Manfaat Madu Untuk Kecantikan Kulit Wajah :
1. Mencegah penuaan dini pada kulit
Hampir semua wanita takut akan menjadi tua sehingga tidak sedikit juga wanita yang melakukan operasi wajah agar tidak terlihat tua. Padahal, madu bisa menjadi salah satu cara tepat untuk mencegah penuaan dini karena kandungannya mampu menangkal radikal bebas sehingga anda bisa tetap terlihat awet muda tanpa harus mengeluarkan biaya mahal.
2. Memelihara kecantikan kulit wajah
Ingin kulit anda selalu tampak cantik? Konsumsilah madu secara rutin untuk mendapatkan hasil yang optimal, karena madu mengandung nutrisi seperti magnesium, kalsium serta potassium yang berfungsi meregenerasi kulit yang mendorong sel agar menghasilkan kulit yang sehat dan cantik.
3. Mengatasi jerawat di wajah
Jerawat selalu menjadi musuh terbesar setiap orang karena posisinya yang selalu muncul di wajah sehingga membuat wajah menjadi tidak menarik. Kandungan anti bakteri yang terdapat pada madu bisa mengusir jerawat yang membandel pada wajah serta menghilangkan noda jerawat.
4. Melindungi kulit wajah
Kulit wajah adalah bagian kulit yang paling sensitif sehingga sering kali terkena kotoran, debu atau bekas kosmetik yang menempel. Sehingga melindungi kulit selalu menjadi yang utama dalam perawatan kecantikan wajah, madu alami ini akan membantu anda dalam melindungi kulit agar tetap bersinar. Luka dan bintik yang membandel pada kulit akan dihilangkan oleh antioksidan, anti-mikroba, dan anti-jamur yang terkandung pada madu.
5. Melembabkan kulit wajah
Kulit wajah yang kering akan membuat wajah anda kusam dan tidak menarik, pelembab wajah yang beredar di pasaran belum tentu cocok dengan jenis kulit kering anda. Anda dapat mengoleskan madu ke area wajah agar wajah terasa lembab dan lembut, lakukan hal ini secara teratur.
6. Menyembuhkan luka
Mungkin anda pernah mendapat luka pada kulit wajah, karena wajah merupakan area sensitif maka biasanya bekas luka tersebut sulit hilang dan berbekas. Infeksi yang terjadi pada kulit anda dapat dihilangkan jika anda rutin mengkonsumsi madu. Hal ini terjadi karena kandungan anti-mikroba pada madu bisa meminimalisir luka. Esensi gula yang terdapat pada madu juga bisa mempercepat proses penyembuhan luka tersebut.
Khasiat Madu Untuk Kecantikan Rambut :
1. Menjadikan rambut lebih bersinar
Jika rambut anda kusam dan lepek anda bisa menggunakan madu alami untuk membuat rambut menjadi lebih bersinar dan segar. Lakukan perawatan rambut dengan madu ini secara rutin agar mendapatkan hasil yang maksimal.
2. Mengatasi ketombe
Ketombe sering kali menjadi masalah yang umum terjadi pada rambut, ketombe juga sering membuat kepala terasa gatal dan kotor. Madu memiliki sifat alami yang mampu membunuh jamur dan bakteri yang terdapat pada rambut yang mengakibatkan munculnya ketombe. Kulit kepala pun akan kembali bersih dan sehat.
3. Bisa menjadi kondisioner rambut
Walaupun sekarang sudah banyak sekali kondisioner untuk perawatan rambut, tapi tidak ada salahnya anda mencoba merawat rambut dengan madu yang juga berfungsi sebagai kondisioner. Enzim dan nutrisi yang terdapat pada madu inilah yang akan membantu rambut anda menjadi lebih sehat.
4. Bisa menjadi pengganti sampo
Bukan hanya berfungsi sebagai kondisioner tapi madu juga bisa menjadi pengganti sampo karena sifat humektan yang terdapat pada madu dapat mengatur dan mempertahankan kelembaban pada rambut. Madu menjadikan folikel rambut menjadi lebih kuat sehingga akar rambut lebih sehat dan tidak mudah rontok.
5. Menjadikan rambut lebih berkilau
Selain menjadi lebih bersinar, ternyata madu juga mampu membuat rambut anda menjadi lebih berkilau karena enzim oksidase glukosa yang terkandung pada madu dapat mengeluarkan hidrogen peroksida yaitu bahan yang dapat mencerahkan rambut sehingga rambut terlihat lebih berkilau.