Manfaat dan khasiat Jus Sirsak untuk Pria, Sirsak adalah salah satu buah lokal asli Indonesia yang biasa tumbuh di tanah yang subur hingga kurang subur. Buahnya berwarnya hijau tua dan memiliki tonjolan pada kulit buahnya. Orang – orang biasanya menyebut tonjolan itu sebagai duri sirsak. Tetapi tenang, duri sirsak tidak setajam duri durian kok sob.
Sirsak in English disebut Soursop (Dalam Bahasa Inggris) buah ini biasa di sebut Sirsat, Buah ini bisa dimakan langsung atau pun di olah menjadi jus sirsak. Menurut sumber yang saya dapat, meminum jus sirsak memiliki khasiat yang lebih baik dibandingkan dengan memakan buahnya secara langsung. Aplagi kamu sebagai pria, jus sirsak memiliki banyak manfaat bagi tubuh seorang pria. Sebelum sampai ke manfaat nya saya bagikan info mengenai kandungan nutrisi di dalam buah sirsak.
Kandungan Gizi Buah sirsak
- Buah Sirsak mengandung kalium dan fosfor yang tinggi.
- Mengandung senyawa riboflavin
- Mengandung zat fitokimia
- Mengandung zat besi
- Dan masih banyak kandungan gizi yang ada di dalam buah sirsak.
Manfaat Jus Sirsak Untuk Kesehatan Tubuh
- Mencegah Osteoporosis
Seorang Pria biasanya selalu rutin berolah raga agar tubuh tetap dalam kondisi yang fit. Mulai dari naik turun tangga, jongging, senam lantai dan olahraga lainnya yang bisa membuat tubuh menjadi sehat. Tetapi, ketika tulang pada kaki rapuh dan mudah sekali merasa nyeri pada bagian lutut, tentu saja itu mengganggu olahraga kamu. Nah, untuk itu rajinlah meminum jus sirsak 1 kali sehari atau minimal 3 kali seminggu agar tulang menjadi kuat.
Kandungan kalium dan fosfor pada buah sirsak lah yang membuat jus sirsak bisa mencegah osteoporosis. Jika pun kamu sudah terkena osteoporosis, meminum jus sirsak bisa menyembuhkan penyakit tersebut. Nah, kamu sebagai pria sebagai tulang punggung keluarga tentunya tidak mau sakit tulang kan ? Minum jus sirsak semoga bisa menjaga kesehatan tulang kamu.
- Mencegah dari Migrain
Sebagai pekerja kantor, seorang pria dituntut untuk bisa bekerja di dalam tekanan. Dilain sisi tanggung jawab sebagai kepala keluarga ataupun sebagai tulang punggung keluarga pasti juga menambah beban pikiran. Meskipun banyak sekali tekanan jangan sampai kamu mengalami sakit kepala khususnya migrain. Ya meskipun bisa diobati, tetap saja mencegah lebih baik daripada mengobati.
Di dalam jus sirsak mengandung senyawa riboflavin. Senyawa ini mampu mencegah kamu dari sakit kepala khususnya migrain. Jadi, jika kamu memang selalu bekerja di bawah tekanan, lebih baik minum jus sirsak di pagi hari sebelum ke kantor.
- Mencegah Kanker
Kanker adalah penyakit yang sangat berbahaya dan paling mematikan di Indonesia. Hal itu terjadi akibat aktivitas seperti merokok atau karena sebab lain. Nah, biasanya nih para pria banyak yang merokok kan ? Dari alasan karena merokok bisa menghilangkan stress atau alasan yang lain. Ketahuilah bahwa merokok bisa menyebabkan kanker, kanker mulur, kanker paru-paru sampai kanker tenggorokan.
Manfaat jus sirsak dalam hal ini adalah mencegah kanker. Khususnya untuk perokok minum jus sirsak secara rutin bisa mencegah kanker menjangkit kamu. Hal ini terjadi karena sirsak mengandung zat fitokimia yang memiliki anti kanker. Sehingga kamu bisa tercegah dari kanker. Pilihan terbaik lain adalah dengan berhenti merokok dan rutin meminum jus sirsak J
- Mencegah Anemia
Seorang pria yang bekerja sepanjang hari akan selalu dituntut untuk segar, bugar, dan fokus. Aktivitas akan terganggu jika kamu mengalami anemia. Tubuh akan terasa lemas dan tidak semangat untuk melakukan apapun. Untuk itu minumlah jus sirsak jika kamu ingin terhindar dari anemia. Jus sirsak bisa mencegah anemia karena mengandung zat besi, dan dipercaya zat besi bisa menghasilkan produksi sel darah merah lebih banyak.
Itu adalah beberapa khasiat jus sirsak untuk Pria, dan beberapa khasiat yang dijelasakan di atas juga bermanfaat bagi wanita. Tentu saja, selain pria pun boleh mengonsumsi jus sirsak. Semoga kamu sehat selalu dan terimakasih sudah berkunjung.