Makhluk hidup yang ada di seluruh dunia memang sangatlah beragam dan jenisnya sangat bervariasi. Pada dasarnya, makhluk hidup memang sangat berbeda dengan benda yang tidak bergerak atau tidak hidup. Benda biasanya akan bisa bergerak, apabila dibantu dengan tenaga manusia dan geraknya bisa disesuaikan dengan kebutuhan manusia.
Sedangkan makhluk hidup memiliki cara gerak dan hidup yang berbeda-beda. Untuk mendeteksi makhluk hidup sangatlah mudah, karena dari segi fisiknya juga sudah nampak jelas. Makhluk hidup juga memiliki ciri-ciri tertentu yang membedakannya dengan makhluk jenis lainnya. Semua cirinya sangat penting untuk diketahui, karena bisa bermanfaat untuk menambah pengetahuan mengenai makhluk hidup yang ada di dunia.
Ciri-Ciri Mahluk Hidup
1. Bernapas
Bernapas menjadi ciri makhluk hidup yang paling menonjol dan sangat membedakan dengan jenis mahluk lainnya. Bernapas atau respirasi makhluk hidup dilakukan untuk mengambil oksigen dari suatu lingkungan dan mengeluarkan gas karbon dioksida dari dalam tubuhnya. Oksigen nantinya akan bisa mengubah zat makanan menjadi energi dan keberadaan energi akan membuat makhluk hidup bisa melakukan berbagai aktivitas tubuh dengan baik.
2. Bergerak
Makhluk hidup pasti akan bergerak dan manusia dengan hewan menjadi makhluk hidup yang terlihat sekali mudah bergerak. Manusia dan hewan juga sangat mudah untuk berpindah tempat. Untuk bisa bergerak dengan bebas dan cepat, maka manusia dengan hewan dilengkapi dengan alat gerak. Manusia alat geraknya kaki dengan tangan.
3. Tumbuh
Semua makhluk hidup pasti akan bertumbuh dan pola pertumbuhannya akan dimulai dari bentuk yang kecil menjadi yang lebih besar. Pola pertumbuhan manusia yaitu dari bayi hingga dewasa. Hewan yang awalnya memiliki ukuran kecil akan bertumbuh menjadi lebih besar dan biji tanaman akan tumbuh menjadi kecambah, kemudian akan menjadi tanaman yang ukurannya lebih besar.
4. Berkembang Biak
Ciri makhluk hidup juga akan berkembang biak dan pola perkembangbiakannya berbeda-beda. Tujuan utama adanya perkembang biakan yaitu untuk memperbanyak atau melestarikan jenisnya. Manusia berkembang biak dengan cara melahirkan, ayam berkembang biak dengan cara bertelur, kucing berkembang biak dengan cara melahirkan dan masih banyak yang lainnya.
5. Peka Rangsangan
Makhluk hidup juga memiliki ciri yang bisa bereaksi dengan perubahan yang muncul di sekitarnya dan reaksinya akan muncul saat adanya rangsangan dari lingkungan. Rangsangannya bisa berupa dingin, panas, cahaya dan rangsangan lainnya. Manusia dengan hewan menjadi makhluk hidup yang menggunakan indera penglihatan atau penciuman untuk mengenali adanya rangsangan.
6. Beradaptasi
Semua makhluk hidup pasti akan melakukan berbagai pola adaptasi yang berbeda-beda. Dengan melakukan adaptasi, maka makhluk bisa hidup dengan baik. Manusia yang terbiasa hidup di kawasan perkotaan yang panas, tentu akan beradaptasi kembali saat masuk kepedesaan yang berhawa dingin dan apabila adaptasi dilakukan dengan baik, maka hidupnya akan lebih aman serta tenang.
7. Makan
Semua makhluk hidup tentu membutuhkan asupan makanan, karena makananlah yang akan menghasilkan energi dan membantu proses pertumbuhan. Makanan juga bisa membantu berbagai sel tubuh yang rusak, sehingga tubuh bisa tetap stabil. Tak hanya itu, makhluk hidup juga memerlukan minum yang berfungsi untuk zat pelarut yang bekerja di dalam tubuh.
8. Mengeluarkan Zat Sisa
Ketika makhluk hidup melakukan berbagai aktivitas gerak, tentu tubuh akan merasa lelah dan akan mengeluarkan air keringat. Mengeluarkan zat sisa menjadi salah satu ciri identik dari makhluk hidup. Dengan keluarnya zat sisa, maka berbagai racun yang ada di tubuh akan ikut keluar dan tubuh akan semakin sehat.
Demikian ulasan lengkap mengenai ciri-ciri mahluk hidup dan semoga semua bahasannya bermanfaat untuk para pembaca.