Kenali 5 Keunggulan Mobil Toyota Calya 2019 yang dapat Menjadi Sahabat Perjalanan Anda

Toyota merupakan salah satu brand kendaraan yang banyak diminati masyarakat Indonesia. Selain harganya yang terjangkau mobil Toyota juga sangat mumpuni digunakan sebagai sahabat perjalanan sehari-hari. Baru-baru ini perusahaan Toyota kembali memperkenalkan kendaraan terbarunya yaitu Toyota Calya 2019.

Bagi Anda yang berminat untuk meminang mobil baru di tahun ini, berikut akan dipaparkan 10 Keunggulan Toyota Calya yang pastinya akan mendukung kenyamanan berkendara Anda

Harga yang Bersahabat

Sudah menjadi hal yang sangat lumrah jika banyak orang yang sangat ini masih menunda untuk membeli mobil idaman mereka karena harganya yang sangat mahal. Namun tidak perlu khawatir lagi. Cukup dengan mempersiapkan dana kurang dari 150 juta rupiah, Anda dapat langsung meminang mobil Calya 2019 yang satu ini.

Hal ini tentunya dapat menjadi solusi dan penawaran yang sangat menguntungkan  terutama bagi Anda yang ingin segera memiliki kendaraan namun terkendala oleh biaya. Kisaran harga yang ditawarkan oleh mobil Toyota Calya berkisar dari 130 hingga 149 juta rupiah. Sangat bersahabat bukan?

Desain Interior yang Praktis

Selain harganya yang terjangkau, mobil ini juga memiliki sisi kepraktisan. Contohnya adalah dengan adanya one touch tumble, kursi belakang yang bisa dilipat, kursi tengah dengan sliding, dan juga sabuk pengaman yang bisa ditarik dari atas sehingga tidak akan mengganggu pemandangan. Hal inilah yang menjadikan mobil Calya 2019 patut diapresiasi.

Adanya Fitur-Fitur yang Lengkap

Walaupun termasuk kedalam kategori mobil dengan harga yang murah, namun fitur-fitur kelengkapan yang tersedia pada mobil ini sudah tergolong cukup lengkap untuk memberikan kenyamanan kepada para penggunanya. Contoh fitur kelengkapan yang tersedia yaitu adanya power window sehingga keempat pintu mobil dapat dikendalikan langsung oleh pengemudi.

Tidak hanya itu saja, adanya tambahan Bluetooth connectivity, MID, Eco Mode, Fog Lamp, Head Unit 4 Speaker, dan juga wiper belakang menjadikan mobil Calya 2019 semakin nyaman untuk digunakan.

Ruang Bagasi yang Cukup Luas

Walaupun termasuk kedalam jenis mobil minimalis, namun jangan salah, mobil ini ternyata memiliki bagasi yang cukup luas yang bisa menampung berbagai macam barang. Untuk kapasitasnya sendiri berkisar 3 galon dan 1 tas kecil. Namun jika ingin lebih lega, maka kursi bagian belakang dapat dilipat sehingga ruangan bagasi menjadi lebih luas dari sebelumnya.

Ruangan Mobil yang Lega

Jika Anda mengira mobil dengan desain minimalis ini memiliki ruangan yang sangat sempit, maka hal itu salah besar. Walaupun terkesan minimalis, namun bagian dalam mobil ini sangatlah lega. Hal ini dapat dibandingkan dengan mobil-mobil lain sekelasnya seperti Datsun GO+Panca. Ruang dan celah pada baris kursi kedua dan ketiga yang dimiliki oleh Calya 2019 tidaklah sempit sehingga tidak akan mengganggu kenyamanan para penumpangnya.

Variasi Harga yang Terjangkau

Untuk variasi Harga Mobil Calya 2019 ini terdiri dari dua varian yaitu variasi E dan G. Untuk mobil dengan varian E, dibanderol pada kisaran harga 132 juta rupiah pada transmisi manual dan 145 juta rupiah pada transmisi otomatis. Sedangkan pada variasi G dengan transmisi manual dibanderol pada kisaran harga 138 juta rupiah dan 150 juta rupiah pada transmisi otomatis.Bagi anda yang kesulitan untuk mencari jasa penjualan sekaligus tempat sharing informasi terkait Calya 2019, maka Auto2000 dapat menjadi solusinya. Dilengkapi dengan layanan informasi terkait seluk beluk kendaraan Toyota serta adanya kemudahan transaksi menjadikan Auto2000 sangat tepat menjadi solusi tempat pembelian mobil Calya 2019 idaman Anda sekeluarga. Anda juga dapat mengunjungi Auto2000.co.id untuk transaksi yang lebih mudah dan efisien.